Agenda Kegiatan Sosialisasi Tahapan Pilkades

01 Februari 2017 22:24:23 WIB

SOSIALISASI TAHAPAN PEMILIHAN KEPALA DESA( PILKADES )

Hari ini, Jum’at tanggal 05 oktober 2018, pada jam 08.30 Wib di Aula Kantor Desa Margomulyo telah diselenggarakan kegiatan sosialisasi tahapan pemilihan Kepala Desa ( Pilkades ). Acara yang dihadiri oleh beberapa unsur di desa, yakni : Ketua RT/ RW, Ketua BPD beserta anggota, Ketua LPM beserta anggota, Babinsa Desa Margomulyo, BKTM Desa Margomulyo, dan Tokoh Masyarakat Lainnya.

Pemilihan Kepala Desa akan diselenggarakan pada tanggal 09 Pebruari 2019. Dengan demikian setiap desa yang kepala desanya sudah memasuki masa habis jabatan, akan melakukan Pemilihan kepala desa yang baru. Seperti yang dijelaskan oleh narasumber dan sekaligus Sekretaris BPD, bahwa tahapan pilkades sebagai berikut :

  1. Sosialisasi Pilkades
  2. Pemilihan Calon Panitia Pilkades
  3. Tanggal 11 s/d 19 Nopember 2018 Pendaftaran Calon Kepala Desa
  4. Tanggal 19 Nopember 2018 Penetapan Calon Kepala Desa
  5. Masa Kampanye tanggal 03 s/d 05 Pebruari 2019
  6. Masa Tenang tanggal 06 s/d 08 Pebruari 2019
  7. Pemilihan Kepala Desa tanggal 09 Pebruari 2019
  8. Tanggal 15 April 2019 Pelantikan Kepala Desa Baru dengan periode jabatan 2019-2025

Semoga pemilihan kepala desa berjalan dengan aman, tertib, dan menghasilkan pemimpin yang amanah.

Komentar atas Agenda Kegiatan Sosialisasi Tahapan Pilkades

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi MARGOMULYO

tampilkan dalam peta lebih besar